Kamis, 13 Februari 2014

Bentuk Rasululloh,SAW


Bentuk tubuh Rasulullah SAW
Al-Hasan bin Ali bin Abi Thalib ra. yang pernah hidup bersama Rasulullah SAW, berkata:
"Saya bertanya kepada paman saya, Hind bin Abi Halah -yang selalu berbicara tentang Nabi yang mulia- untuk menceritakan kepada saya berkenaan dengan Nabi, agar kecintaan saya bertambah.
Ia berkata,
·         “Nabi Allah sangat berwibawa dan sangat dihormati.
·         Wajahnya bersinar seperti purnama.
·         Ia lebih tinggi dari orang-orang pendek dan
·         lebih pendek dari orang-orang jangkung.
·         Kepalanya agak besar dengan rambut yang ikal.
·         Bila rambutnya itu bisa disisir, ia pasti menyisir rambutnya.
·         Kalau rambutnya tumbuh panjang, ia tak akan membiarkannya melewati daun telinga.
·         Kulit wajahnya putih dengan dahi yang lebar.
·         Kedua alisnya panjang dan lebat, tapi tidak bertemu.
·         Di antara kedua alisnya, ada pembuluh darah melintang yang tampak jelas ketika beliau marah.
·         Ada seberkas cahaya yang menyapu tubuhnya dari bawah ke atas, seakan-akan mengangkat tubuhnya.
·         Jika orang berjumpa dengannya dan tidak melihat cahaya itu, orang mungkin menduga ia mengangkat kepalanya karena sombong.'
·         Janggutnya pendek dan tebal
·         pipinya halus dan lebar.
·         Mulutnya lebar dengan gigi-gigi yang jarang dan bersih.
·         Di atas dadanya ada bulu yang sangat halus;
·         lehernya seperti batang perak murni yang indah.
·         Tubuhnya serasi (semua anggota tubuhnya sangat serasi dengan ukuran anggota tubuh yang lain).
·         Perut dan dadanya sejajar.
·         Bahunya lebar,
·         sendi-sendi anggota badannya gempal.
·         Dadanya bidang.
·         Bagian tubuhnya yang tidak tertutup pakaian bersinar terang.
·         Segaris bulu yang tipis memanjang dari dada ke pusarnya.
·         Di luar itu, dada dan perutnya tidak berbulu sama sekali.
·         Lengan, bahu dan pundaknya berbulu.
·         Lengannya panjang dan telapak tangannya lebar.
·         Tangan dan kakinya tebal dan kekar.
·         Jari-jemarinya panjang.
·         Pertengahan telapak kakinya melengkung, tidak menyentuh tanah, air tidak membasahinya.
·         Ketika berjalan ia mengangkat kakinya dari tanah dengan dada yang dibusungkan.
·         Langkah-langkahnya lembut.
·         Ia berjalan cepat seakan-akan menuruni bukit.
·         Bila berhadapan dengan seseorang, Ia hadapkan seluruh tubuhnya, bukan hanya kepalanya.
·         Matanya selalu merunduk.
·         Pandangannya ke arah bumi lebih lama daripada pandangannya ke langit. Sesekali ia memandang dengan pandangan sekilas.
·         Ia selalu menjadi orang pertama yang mengucapkan salam kepada orang yang ditemuinya di jalan."
Demikian sekilah Keindahan Tubuh Baginda Rasululloh SAW.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar